Prediksi Liga 1 2023-2024: Persib Bandung vs Arema, 8 November 2023

- Advertisement -

Laga Persib Bandung vs Arema tersaji di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Rabu (8/11/2023), pukul 15.00 WIB. Ada dua misi berbeda dari kedua tim di pertandingan ini.

Persib saat ini berada di peringkat 2 klasemen sementara dengan 34 poin dengan memegang rekor 11 laga beruntun tak terkalahkan. Tentu saja mereka ingin memperpanjang rekor tersebut sekaligus bertarung memerebutka posisi puncak dengan meraih tiga poin.

Di sisi lain, Arema saat ini tengah berjuang untuk keluar dari zona degradasi dengan meraih poin demi poin. Saat ini anak asuh pelatih Fernando Valente itu berada di peringkat 16 dengan koleksi 17 poin.

“Terlihat perbedaan yang sangat mencolok. Satu tim bermain untuk meraih gelar juara, sedangkan satu tim lainnya bermain untuk keluar dari zona degradasi,” kata Fernando.

Target Fernando Valente di Laga Persib Bandung vs Arema

Fernando Valente menegaskan Arema selalu pergi ke pertandingan dengan target meraih kemenangan, tak terkecuali di laga tandang melawan Persib Bandung ini. Pelatih asal Portugal itu secara spesifik ingin mematahkan rekor tak terkalahkan 11 laga beruntun milik tim Maung Bandung.

“Seperti yang selalu saya bilang, kita butuh bermain. Kadang pertandingan itu memberikan kita sebuah kesempatan baru. Saat kita siap mengambil kesempatan yang diberikan kepada kita, mungkin kita akan mengejutkan Persib,” imbuhnya.

“Yang terpenting adalah bagaimana akhir pertandingan nanti. Setelah pertandingan kita melihat ke belakang, apa yang sudah kita kerjakan. Yang pasti kita akan bertarung untuk tiga poin, dan membuat bangga suporter kita.”

Tak Mengubah Komposisi Pemain

Fernando Valente menyebut seluruh penggawa Arema siap tampil untuk merebut poin di kandang Persib Bandung. Hanya ada Greg Nwokolo dan Bayu Aji saja yang tak tampak dalam skuad yang diboyong ke Bandung karena masih pemulihan cedera.

“Semua pemain siap. Sangat lucu bagi saya, karena kami punya tim yang sama seperti tiga laga terakhir. Secara keseluruhan, kita siap. Dalam tiga laga terakhir kita gak mengubah line up. Ini artinya kita ingin mencoba lebih konsisten,” pungkas pelatih berlisensi UEFA Pro itu.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya