Arema Nyaris Ambil Keputusan yang Salah untuk Charles Lokolingoy

- Advertisement -

Arema nyaris ambil keputusan yang salah untuk Charles Lokolingoy yang bisa mengancam kariernya. Hal itu diakui Pelatih Karteker Arema, Kuncoro usai Arema kalah dari RANS Nusantara FC, Senin (14/8/2023) malam.

Seperti diketahui, Charles mengalami cedera lutut sejak Pekan 2 melawan Persib Bandung (7/7/2023) lalu. Penyerang sayap berpaspor Australia itu sempat disiapkan untuk laga lawan Persik Kediri di Pekan 3 (15/7/2023), tapi cederanya kembali kambuh.

Usai menjalani pemulihan hampir sebulan, nama Charles tampak masuk dalam daftar susunan pemain Arema saat menjamu RANS, tepatnya di deretan pemain cadangan.Kuncoro sempat menanyakan kondisi si pemain kepada dokter tim.

“Kemarin Lokolingoy sempat mau kita paksakan bermain, karena kita butuh dia, tapi gak jadi,” kata Kuncoro.

Berikan Kesempatan Memulihkan Kondisi Lebih Lama untuk Charles Lokolingoy

Kuncoro akhirnya tak jadi mempertaruhkan karier Charles Lokolingoy jika dimainkan lawan RANS Nusantara FC. Pemilik jersey bernomor punggung 11 itu diberikan kesempatan lebih lama untuk memulihkan kondisinya.

Alhasil, tim pelatih Arema membatalkan keputusan untuk memainkan Charles pekan lalu. Pilihan jatuh kepada Greg Nwokolo sebagai pemain pengganti di babak kedua.

“Kalau kita paksakan main, belum tentu juga hasilnya kita menang, malah bisa mengancam kariernya nanti. Takutnya kalau dimainkan dalam kondisi belum 100 persen nanti bisa cedera lebih lama lagi, kan kita yang rugi,” pungkasnya.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya