Fernando Valente Puji Cara Pemain Arema Keluar Dari Tekanan Persis Solo

- Advertisement -

Pelatih Fernando Valente puji cara pemain Arema keluar dari tekanan Persis Solo di Pekan 22 Liga 1 2023-2024, Sabtu (9/12/2023). Dalam laga kandang tersebut, Skuad Singo Edan menang telak dengan skor 3-1.

Meski tampil di kandang sendiri, Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Arema seolah bermain bertahan. Namun, Arema mampu unggul dulu 2-0 lewat dua gol penalti Dedik Setiawan dan Gilbert Alvarez, sebelum dibalas satu gol Ramadhan Sananta.

Pada babak kedua, penggawa Arema seolah membiarkan Laskar Samber Nyawa mengurung pertahanan mereka, terbukti penguasaan bola Arema hanya 34 persen. Namun, Charles Raphael dapat memastikan kemenangan Arema 3-1 dengan golnya di pengujung pertandingan.

“Kami tahu kelemahan lawan. kami terkadang bisa mengontrol jalannya permainan, tapi mereka berusaha menekan. Namun, kami tahu caranya lepas dari tekanan tersebut,” kata Fernando.

Saat Pemain Arema Keluar Dari Tekanan Bisa Mencetak Lebih Banyak Gol

Fernando Valente menilai Arema sebenarnya bisa mencetak lebih banyak gol lagi ke gawang Persis Solo. Sayangnya, 12 kreasi peluang yang dibuat hanya menghasilkan tiga gol saja.

“Mencetak gol atau tidak, kami tahu jika kami fokus, terorganisir, menjaga keseimbangan, dan konsisten, mungkin kami gak akan terlalu banyak membuang peluang mencetak gol,” imbuh pelatih asal Portugal itu.

“Jika melihat cara kami berupaya mencetak gol, maka semua orang akan tahu bahwa kami bisa mencetak gol.”

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya