Persebaya Lawan Arema Tanpa Dua Pemain Andalan, Eduardo Almeida Cuek

- Advertisement -

Pelatih Eduardo Almeida cuek meski Persebaya Surabaya lawan Arema tanpa dua pemain andalannya. Kedua tim bakal bersua di Pekan 27 Liga 1 2021-2022, Rabu (23/2/2022), pukul 20.45 WIB.

Di laga ini, Persebaya dipastikan kehilangan Marselino Fernando dan Arif Satria yang terkena akumulasi kartu kuning. Sementara, Ricky Kambuaya juga diragukan tampil karena sedang izin pulang kampung.

Situasi itu tak membuat Almeida serta merta menyambut gembira. Menurutnya, tanpa pemain-pemain itu, Persebaya tetaplah tim yang bagus.

“Persebaya kehilangan dua pemain, tapi mereka punya pemain-pemain berkualitas lainnya untuk menggantikan pemain yang absen. Jadi, kami harus bersiap. Kami bersiap untuk melawan Persebaya secara tim, bukan menghadapi individu pemainnya,” kata Almeida.

Persebaya Lawan Arema dengan Jumlah Pemain Sama-sama 11

Eduardo Almeida juga tak khawatir berlebihan meski Arema harus kehilangan Carlos Fortes di laga melawan Persebaya Surabaya ini. Namun, pelatih asal Portugal itu menegaskan, kedua tim bakal bermain dengan jumlah pemain yang sama, yakni 11 orang.

Fortes terpaksa absen di laga penting ini lantaran akumulasi lima kartu kuning. Selain itu, di kubu Arema juga tak bisa diperkuat Dedik Setiawan yang masih dalam masa pemulihan cedera.

“Kami akan bermain dengan 11 pemain, lawan juga 11 pemain. Siapa pun yang akan bermain nanti, tentu dia akan melakukan yang terbaik untuk kemenangan Arema,” tegasnya.

Arema dan Persebaya saling berbagi angka di pertemuan pertama. BACA: Inilah deretan momen menarik di laga Arema vs Persebaya di putaran pertama lalu.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya