Unggul FC Menutup Serie Malang Dengan Pesta Gol

- Advertisement -

Unggul FC menutup Liga Futsal Profesional Indonesia 2023 Serie Malang, Minggu (23/7/2023) dengan pesta gol. Sempat kejar-kejaran angka, tim futsal kebanggaan arek-arek Malang itu akhirnya menang 6-3 atas Giga FC.

Berlaga di GOR Indoor Kanjuruhan, Kepanjen, Kabupaten Malang, Unggul FC sempat memimpin lebih dulu lewat gol Bagus Teguh Sutrisno di menit 3. Giga FC menyamakan kedudukan melalui gol Imron Rosyadi empat menit berselang.

G-vin Blandino Laik membawa Unggul FC kembali memimpin setelah membobol gawang Giga FC di menit 13. Namun, gawang tim asuhan pelatih Andri Irawan itu kembali kebobolan di menit 18, lagi-lagi oleh gol Imron.

Jelang babak pertama berakhir, Bagas mencetak gol untuk Unggul FC sehingga skor menjadi 3-2 saat turun minum. Pada babak kedua, lagi-lagi Giga FC bisa menyamakan kedudukan setelah Rizky Hidayatullah mencetak gol di menit 24.

Pada menit 28, Unggul FC menjauhkan skor menjadi 4-3 usai Ramadhan Jamaluddin melesakkan golnya. Dua gol tambahan dari Friski Dwiki di menit 32 dan Facundo Schusterman di menit 40 memastikan tiga poin untuk Unggul FC.

Andri Irawan Senang Unggul FC Menutup Serie Malang Dengan Kemenangan

Sebagai pelatih, Andri Irawan mengaku senang Unggul FC bisa menutup Serie Malang ini dengan kemenangan atas Giga FC. Setidaknya, hasil ini sedikit mengobati kekecewaannya setelah ditahan imbang Halus FC 3-3 di laga pertama kemarin (22/7/2023).

Menurutnya, apa yang ddapatkan timnya di pertandingan melawan Halus FC menjadi bahan evaluasi dan analisanya. Kelemahan yang ada pada timnya mampu dieliminir, meski secara teknis belum konsisten.

“Yang paling penting adalah gimana caranya di dua pertandingan kita gak kalah. Meski hasil di laga kemairn kami kecewa karena cuma seri, karena target kita 6 poin, tapi Tuhan berkehendak lain, kita dapat 4 poin. Paling tidak, semua pemain hari ini sudah melakukan tugasnya dengan baik,” kata Andri.

“Terimakasih untuk semua pecinta futsal Malang Raya, sudah memberikan doa dan dukungannya kepada Unggul FC. Dua hari ini kita gak kalah, tapi memang ada yang harus dievaluasi.”

Rasa Syukur Para Pemain Unggul FC

Mewakili seluruh pemain Unggul FC, Friski Dwiki Setriyadi mengaku sangat bersyukur atas pencapaian timnya hari ini. Salah satu kunci kemenangan atas Giga FC menurutnya adalah kerja keras seluruh komponen tim.

“Alhamdulillah, untuk pertandinga tadi wajib disyukuri. Ini semua berkat kerja keras teman-teman juga sehingga saya bisa mencetak dua gol tadi. Bayak dukungan kepada kita, makanya kami beker akeras dua kali lipat,” ujar Friski.

“Terimakasih juga buat teman-teman, jajaran pelatih, dan para offisial. Apalagi dengan adanya banyak dukungan ketika kita sebagai tuan rumah.”

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya