Pemain Arema Tak Dipanggil Timnas Indonesia U-23, BukanKeuntungan Juga

- Advertisement -

Manajer Tim Arema, Ali Rifki mencoba meluruskan anggapan yang salah jika pemain Arema tak dipanggil Timnas Indonesia U-23 adalah suatu keuntungan. Menurutnya, anggapan tersebut salah besar.

Shin Tae-yong baru saja mengumumkan 20 pemain yang dibawanya ke SEA Games 2021 di Vietnam. Namun, tak satupun dari pemain itu berasal dari Arema.

SEA Games yang sempat tertunda pelaksanaannya selama setahun karena pandemi covid-19 ini digelar mulai 6 Mei mendatang. Kali ini, Indonesia tergabung di Grup A bersama tuan rumah Vietnam, Myanmar, Filipina, dan Timor Leste.

“Dua hal itu tidak ada kaitanya. Tidak benar kalau tidak ada pemain Arema yang dipanggil Timnas itu menguntungkan klub,” kata Ali kepada WEAREMANIA.

Ada Keuntungan Juga Jika Pemain Arema Dipanggil Timnas Indonesia U-23

Ali Rifki berkilah jika ada pemain Arema yang dipanggil untuk memperkuat Timnas Indonesia di level manapun, klub bakal diuntungkan. Setidaknya mereka di Skuad Garuda membawa nama klub.

Jika ada pemainnya yang dipanggil Timnas tentu Ali dan seluruh komponen klub merasa bangga. Namun, hal itu tak bisa dirasakan untuk saat ini.

“Kalau ada pemain Arema yang dipanggil Timnas pastinya juga menguntungkan bagi klub. Sebab, mereka turut membela bangsa dan negara,” pungkas manajer yang sempat mundur tersebut.

Sebelumnya, penyerang Arema, Hanis Sagara sempat mengikuti seleksi dalam pemusatan latihan, tapi akhirnya tidak lolos. BACA: Begini bentuk dukungan Ali Rifki kepada Hanis Sagara yang tak lolos ke SEA Games 2021.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya