RESMI: Giliran Gufroni Al Ma’ruf yang Dipinjamkan Arema

- Advertisement -

Satu persatu pemain Arema tergusur dari skuad saat Liga 1 2023-2024 sudah berjalan. Kali ini giliran Gufroni Al Ma’ruf yang dipinjamkan Arema ke Persikab Bandung.

Gufroni sejatinya baru didatangkan Arema di awal musim ini dari Dewa United. Namun, keputusan tim pelatih berkata lain, karena penyerang sayap asli Pagak, Kabupaten Malang itu kalah bersaing di posisinya.

Pemain jebolan Akademi Arema itu tak sendiri, karena ada tiga pemain ‘bekas’ musim lalu yang ikut dipinjamkan ke persikab. Ketiganya adalah Ahmad Bustomi, Iman Budi, dan Ikhfanul Alam.

“Sudah ada kesepakatan mengenai hal ini (peminjaman). Untuk tiga pemain, yakni Ahmad Bustomi, Ikhfanul Alam dan Iman Budi Hernandi secara kontrak habis tahun depan. Demikian pula dengan Gufroni Al Ma’ruf,” kata Manajer Tim Arema, Wiebie Andriyas.

Keputusan Gufroni Al Ma’ruf yang Dipinjamkan Arema Demi Masa Depan si Pemain

Wiebie menegaskan, keputusan peminjaman Gufroni dan tiga pemain lainnya itu demi masa depan si pemain sendiri. Keputusan itu diambil berdasarkan rekomendasi dari tim pelatih Arema.

Sebelumnya, Arema juga sudah melepas tiga pemain dengan status pinjaman, yakni Hamzah Titofani dan Kevin Armedya ke Sumut FC dan Rendra Teddy ke Deltras Sidoarjo. Selain itu, Arema juga kehilangan Seiya da Costa Lay yang memilih mundur karena ingin tinggal di Jepang.

“Keputusan-keputusan strategis kadang memang harus dilakukan. Kita harus berpikir ke depan, berpikir jangka panjang juga tentang masa depan pemain,” pungkasnya.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya