Arema Ingin Datangkan Pemain Bertahan di Bursa Transfer Pemain Paruh Musim

- Advertisement -

Arema ingin datangkan pemain bertahan di bursa transfer pemain paruh musim Liga 1 2023-2024. Ini merupakan hasil evaluasi pelatih Fernando Valente di putaran pertama lalu.

Total 31 gol yang bersarang ke gawang Arema dalam 17 laga sudah cukup menjadi bukti betapa rapuhnya Arema. Catatan itu menjadikan Arema sebagai tim paling banyak kebobolan kedua musim ini bersama Persikabo 1973.

Dibukanya jendela transfer pemain di tengah musim memberikan angin segar kepada setiap tim untuk memperkuat pasukannya, termasuk Arema. Fernando bakal memanfaatkan momen ini demi menyelamatkan Arema yang kini masih berada di zona degradasi.

“Kami membutuhkan pemain yang bisa bikin Arema lebih konsisten saat situasi bertahan, khususnya di posisi full back. Di posisi itu kami punya pemain-pemain muda,” kata Fernando.

Perbaiki Lini Belakang Arema di Bursa Transfer Pemain Paruh Musim

Fernando Valente bertekad memperbaiki komposisi lini belakang Arema dengan mendatangkan pemain baru. Harapannya tentu performa lini pertahanan Arema bisa meningkat di putaran kedua.

Satu pemain belakang sudah menjadi ‘korban’, yakni Hamdi Sula, bek sayap yang dipinjamkan ke klub Liga 2, PSMS Medan. Pemain belakang Arema tersisa Ichaka Diarra, Baga Adi, Syaeful Anwar, Asyraq Gufron, Bayu Aji, Achmad Figo, Rifad Marasabessy, Johan Farizi, dan Mikael Tata.

“Bahkan, ada pemain yang sebenarnya posisinya gelandang harus kami mainkan di posisi bek (seperti Charles Raphael dan Achmad Maulana). Tapi, sejauh ini penampilan bagus sudah ditunjukkan untuk memainkan posisi baru yang bukan posisinya,” tandasnya.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya